Melanjutkan Studi / Mencari Kerja

進学・就職イメージ

Bimbingan melanjutkan studi/mencari kerja melalui pendampingan untuk setiap siswa

Sekolah kami memiliki staf pengajar yang akan melakukan bimbingan melanjutkan studi secara profesional bagi setiap siswa.
Bimbingan akan dilakukan secara terperinci dengan menyesuaikan dan mempertimbangkan permintaan siswa serta kemampuan bahasa Jepang siswa bersangkutan.


Bimbingan melanjutkan studi dengan teliti dari waktu ke waktu

Wawancara bimbingan melanjutkan studi tahap pertama diadakan pada bulan Mei - Juni. Pada bulan Juli kami mengundang langsung universitas-universitas ke sekolah untuk mengadakan sesi pengarahan mengenai melanjutkan studi ke universitas.
Pada bulan Agustus, kami melakukan bimbingan tambahan terkait melanjutkan studi kapan pun berdasarkan kebutuhan siswa.
Di sekolah kami, tidak ada pembagian kelas untuk bimbingan melanjutkan studi ke program pascasarjana ataupun bimbingan melanjutkan studi ke program S1. Bimbingan kami lakukan secara individu sesuai dengan permintaan masing-masing siswa.

Isi bimbingan

  • Contoh bagi siswa yang ingin melanjutkan studi ke program pascasarjana

    • Pemilihan tema penelitian
    • Memberikan bimbingan sesuai dengan spesialisasi pengajar
    • Membimbing pembuatan dan mengoreksi rencana penelitian
    • Membantu menyediakan materi yang dibutuhkan
    • Memberikan bimbingan teknis wawancara
    • Bimbingan menghadapi mata ujian akademi
  • Contoh bagi siswa yang ingin melanjutkan studi ke program S1

    • Sesi pertemuan untuk membahas uraian tentang akademi
    • Cara mengajukan formulir pendaftaran
    • Membimbing pembuatan formulir pendaftaran
    • Membimbing pembuatan dan mengoreksi surat alasan mendaftar
    • Latihan soal-soal sebelumnya dan membimbing penulisan esai
    • Penjelasan isu-isu terkini
    • Bimbingan dan latihan wawancara

Destinasi utama (hasil tahun 2022)

主な進学先 2022年度実績グラフ
  • Program Pascasarjana

    • Yokohama National University
    • Universitas Saitama
    • Universitas Keio
    • Universitas Nihon

    Universitas

    • Universitas Aoyama Gakuin
    • Universitas Meiji
    • Universitas Ritsumeikan
    • Universitas Oberlin
    • Universitas Teikyo
    • Universitas Tokai
    • Universitas Toyo
  • Akademi Kejuruan

    • Universitas Seni Yokohama
    • Sekolah Tinggi Teknik Azuma
    • Perguruan Tinggi Bahasa Asing Gregg
    • Sundai Foreign Language & Business College
    • Sekolah kejuruan Hiko · Universitas perhiasan Mizuno
    • Sekolah Tinggi Bisnis Internasional Tokyo
    • Tokyo Automobile University School, dll.
    • Nippon Express College
    • Fuji International Business College
    • Meisei Institute of Cybernetics
    • Yomiuri Car College
    • Waseda International Business College

Bimbingan menghadapi Ujian Masuk Universitas Di Jepang Bagi Siswa Internasional (EJU)

Kami membantu siswa untuk menghadapi Ujian Masuk Universitas Di Jepang Bagi Siswa Internasional (EJU) yang dilaksanakan pada bulan Juni dan November dengan mengajarkan soal-soal yang sebelumnya dan melakukan ujian simulasi.
Kami memberikan bimbingan semua mata ujian, yaitu Goi (Kosakata), Bunpo (Tata Bahasa), Dokkai (Pemahaman Bacaan), dan Choukai (Mendengar dan Memahami Dialog).

Bimbingan menghadapi ujian kemampuan bahasa Jepang

Kami membantu siswa untuk menghadapi ujian kemampuan bahasa Jepang (JLPT) yang dilaksanakan pada bulan Juli dan Desember dengan mengajarkan soal-soal JLPT sebelumnya dan melakukan ujian simulasi.

Page top